Kreatifitas

Kamu Seseorang Freelancer Programmer, Lakukan Hal ini!

Berbicara Waktu seseorang Freelancer tentu lebih fleksibel. Karena menjadi seseorang Freelancer Programmer memiliki angka penghasilan yang menjanjikan loh..

Minir12 Februari 2022

Keahlian programmer saat ini sangat dibutuhkan di berbagai kalangan perusahaan. Hampir setiap perusahaan yang beroperasi saat ini pasti menggunakan akses digitalisasi. Sehingga aspek tersebut tidak terlepas dengan sebuah pemrograman.

Apa itu Programmer?

Secara singkat, programmer merupakan seseorang yang mampu dan memiliki keahlian mengembangkan perangkat lunak dengan berbagai bahasa pemrograman.

Jika kamu saat ini adalah seorang mahasiswa atau pekerja aktif di sebuah perusahaan. Tentu saja kamu punya peluang untuk menjadi freelance programmer.

Berbicara soal waktu, jam kerja freelancer tentu lebih fleksibel. Namun penghasilan freelancer programmer juga terbilang menjanjikan loh..
 
Sebelum menjadi freelancer programmer, ketahui beberapa hal yang wajib diketahui dalam dunia programmer.

Menjadi seorang freelancer programmer

Berikut adalah 3 hal yang harus dilakukan saat menjadi seorang freelancer programmer:

1. Pelajari dan perdalam wawasan kamu pada bahasa pemrograman yang terkait

Sebagai programmer, kamu perlu memperbanyak wawasan dalam bahasa pemrograman. Terdapat banyak sekali bahasa pemrograman yang tersedia.

Namun kamu tidak perlu mempelajarinya semua. Melainkan cukup memahami bahasa pemrograman yang relevan dengan kebutuhan kamu.

Beberapa bahasa pemrograman seperti phyton, VB, PHP, dan Lainnya. Sehingga dengan adanya pemahaman dibidang bahasa pemrograman kamu bisa menjalankan sebuah project-project freelance.

2. Cakap Berkomunikasi, terutama dalam dunia digital

Seseorang freelancer programmer biasa aktif berselancar di dunia maya. Apakah berselancar didunia maya saja sudah cukup? 

Tidak hanya berselancar didunia maya, seseorang freelancer programmer harus mampu berkomunikasi yang cakap. Komunikasi tersebut akan berguna bagi saat akan melakukan pekerjaan.

Jika komunikasi kamu dinilai baik maka kamu akan mudah dipercaya dan diberi pekerjaan. Sehingga hal tersebut akan meningkatkan nilai jual mu sebagai freelance programmer.

3. Up to date dengan perkembangan digitalisasi

Kecanggihan sistem telekomunikasi terus meningkat. Mulai dari beragam nya bahasa pemrograman hingga kecanggihan lainnya. Seseorang freelancer programmer yang profesional, dia harus mampu peka terhadap transformasi teknologi. 

Mengapa hal tersebut penting? Karena dari situlah seseorang freelancer programmer dapat mempelajari hal-hal baru dan mampu tetap agile dalam perkembangan teknologi digitalisasi.

Fleksibilitas pekerjaan dari seseorang freelancer programmer bisa dikatakan sangat efisiensi. Seseorang freelancer programmer dapat mengerjakan proyek nya tanpa harus terikat dalam waktu.

Saat ini peluang menjadi programmer terbilang besar untuk jadi ladang penghasilan. Kamu bisa memanfaatkan peluang ini. Selain manfaat, gaji yang kamu bisa dapat bisa digunakan untuk memperdalam skill programmer.

Share:

0 Komentar

Artikel Terkait