Pengetahuan

Wajib Tahu, 4 Penyebab Excavator Tidak Menggunakan Ban

Harus Tau.........Masih pada bingung alasan Excavator tidak menggunkan ban layaknya kendaraan pada umumnya. Mari cari tau

Minir25 Agustus 2021

Dunia alat berat memang erat kaitannya dengan berbagai macam tipe-tipe unit yang beragam dan memiliki fungsi berbeda pula. Yang kita ketahui Alat Berat adalah sebuah alat yang mampu memperingan pekerjaan manusia.

Salah satu alat berat yang paling banyak digunakan di banyak pekerjaan yaitu Excavator sebuah alat yang dilengkapi dengan teknologi yang komplek, yang memiliki fungsi utama menggali material-material kerja yang umumnya berupa tanah.

Namun ada yang unik dan masih menjadi teka-teki kenapa Excavator itu menggunakan Track bukan menggunakan ban seperti kendaraan pada umumnya.

Dari banyaknya orang yang belum tahu itulah, penulis coba untuk memberikan informasinya.....

Berikut adalah alasan kuat excavator tidak menggunakan ban:

Pengaplikasian unit kerja

pemakaian excavator

Pengaplikasian unit kerja excavator berada pada area khusus seperti area pertambangan, konstruksi, manufacture dan medan berat lainnya. Hal ini yang menjadi alasan utama Excavator tidak menggunakan ban, karena pengaplikasian tempat yang berbeda dengan unit-unit lain pada umumnya.

Daya tahan ban jauh lebih rendah daripada track

track excavator

Excavator yang menggunakan ban cenderung memiliki daya tahan yang kurang baik. Tidak cocok untuk dalam medan berat.

Excavator dituntut untuk kerja pada area-area kerja yang penuh medan kerja berat. Alasan inilah mengapa excavator butuh track bukan ban karena aspek daya tahannya.

Memiliki desain yang tidak sesuai dengan unit

desain excavator

Pada awal proses desain unit Excavator oleh para Engineer tentunya telah dipertimbangkan dan diuji coba yang berulang gunakan menghasilkan akurasi yang sesuai. Mengingat Excavator yang besar, kompleks, dan digunakan pada medan kerja berat maka dapat diputuskan apabila menggunakan ban kurang tepat.

Dari segi efektivitas dan mobilitas jauh lebih baik

Excavator akan mengalami kurangnya efektivitas kerja karena yang kita ketahui apabila menggunakan ban di medan kerja berat sehingga kurang efektif. Excavator memiliki proses mobilitas yang minim. 

Fungsi excavator itu sendiri bukan untuk mobilisasi melainkan untuk proses pekerjaan menggali material kerja. Jadi excavator tidak menggunakan ban karena dari segi Efektifitas dan mobilitas tersebutlah.

 

Pada dasarnya alat yang sudah dibuat tentunya sudah melalui beberapa penelitian dan percobaan guna memastikan efektivitas alat. Begitu juga dengan alasan Excavator tidak menggunakan ban selain 4 hal alasan diatas.

Yuk cari tau hal lainnya yang mendasari alasan excavator tidak menggunakan ban selain 4 hal diatas.....?

Silahkan sampaikan di kolom komentar yaa...............

 

 

Share:

0 Komentar

Artikel Terkait