Pengetahuan

Mengenal dan Memanfaatkan Energi Panas Bumi

Energi panas bumi merupakan energi terbaharukan minim emisi karbon, energi ini berawal pergerekan tektonik dan vulkanik suatu area atau wilayah yang butuh perhatian khusus jika ingin dikembangkan.

Agung Ilham Cahyadi16 Agustus 2022

Pemanfaatan Energi Panas Bumi

Sebenarnya energi panas bumi terjadi atau terdapat dan terbentuk dari kerak bumi. Temperatur di bawah permukaan bumi bertambah dengan temperatur gradien panas bumi rata-rata 25 °C/km.

Energi panas bumi umumnya berasal dari aktivitas tektonik di dalam bumi. Selain itu sumber panas bumi berasal dari beberapa fenomena alam seperti ;

  1. Peluruhan elemen radioaktif seperti uranium, plutonium dibawah permukaan bumi.
  2. Efek elektromagnetik yang dipengaruhi oleh medan magnet bumi.
  3. Panas dilepaskan logam berat yang menuju panas bumi.

Berbeda dengan panas matahari yang kemudian diserap oleh permukaan bumi kemudian menjadi pembangkit energi tenaga surya. Energi ini telah digunakan untuk memanaskan suhu ruangan atau air di peradaban Romawi dan Jepang.

Pembangkit energi panas bumi hanya dibangun dimana dekat dengan sumber panas permukaan bumi. Ongkos produksi dan pengembangan yang tinggi menjadi salah satu pertimbangan.

Hal ini sangat bergantung kepada volume batuan yang memiliki porositas dan impermerbilitas pada setiap reservoir karena sangat menentukan efisiensi uap air yang dihasilkan.

Pembangkit Listrik ini tidak jauh berbeda prinsip dasar tenaga uap. Caranya dengan memanaskan air menjadi uap yang memutarkan turbin atau ketel uap.

Uap ini berasal dari sumur produksi yang di bor vertikal ke lapisan batuan panas. Untuk menghasilkan energi listrik membutuhkan fasilitas seluas antara 0.4 - 3 hektare dibanding pembangkit tenaga uap membutuhkan 7.7 hektare. 

Tipe Energi Panas Bumi

Dilansir oleh beberapa jurnal riset ilmiah, energi panas bumi didapatkan berbentuk uap, cairan, atau kombinasi uap dan cairan. Berdasarkan keadaan fluida terekstraksi, secara alamiah pembangkit tenaga panas bumi terbagi menjadi beberapa tipe, yaitu sumber panas bumi didominasi cairan atau didominasi uap.

Reservoir didominasi uap

Uap yang memiliki suhu dari 240 °C - 300 °C menghasilkan uap super panas. Komponen penting dari reservoir ini adalah uap yang tersimpan dan cairan yang tidak bergerak, panas yang tersimpan di dalam batuan, adanya sebuah lapisan kondensat di atasnya, dan kemungkinan zona yang dapat mendidihkan cairan.

Reservoir didominasi Air

Reservoir yang didominasi cairan yang memiliki suhu 20 -350 °C.

Sistem panas bumi ditingkatkan (enhanced geothermal system) merupakan salah satu tipe energi panas bumi dapat diekstraksi melalui rekayasa injeksi air bertekanan tinggi ke reservoir bawah tanah melalui berbagai metode stimulasi. Salah satunya stimulasi hidrolik.

Tahapan Pembangunan Pembangkit Listrik Panas Bumi dan Tipe Katel Uap

  1. Feasibility Study adalah mengidentifikasi dalam sistem geotermal dalam suatu area yang dibuktikan dengan survey geokimia, pemetaan geologi dan struktur geologi selama setahun.
  2. Pengeboran Eksplorasi adalah data real dari pengeboran sejauh ratusan meter hingga kilometer dari permukaan bumi. Pengerjaan ini membutuhkan waktu kurang lebih setahun.
  3. Confirmation Drilling & Feasibility adalah upaya konfirmasi pengeboran dengan cadangan geothermal. Yang dibuktikan dengan kelayakan keekonomiannya
  4. Construction & Development Drilling adalah pembangunan fasilitas geotermal, pembangunan sumur produksi dan injeksi sumur pengeboran yang membutuhkan waktu 4 tahun.
  5. Operation & Maintenance

Setiap tahap pembangunan pembangkit berbanding terbalik dengan resiko project dengan cost yang dibutuhkan. Pemilihan metode Dry Steam Cycle, Single-flash Steam Cycle,dan Double-flash Steam Cycle sangat ditentukan oleh analisis efisiensi uap serta cost yang tersedia.

Share:

0 Komentar