Sebagai kreator konten, wajib untuk Sobat Teknik selalu mendapatkan ide yang fresh. Banyak disenangi orang-orang ataupun bertemakan Out of The Box. Memikirkan sebuah ide, terkadang bisa menjadi mudah, dan terkadang bisa menjadi sangat rumit.
Bahkan, kreator konten punya role jobdesk yang hampir menyeluruh juga butuh divisi tersendiri. Kreator konten butuh Content Planner, sebagai tempat berbagi atau sharing, konten apa yang mau dibuat.
Enak, kalau punya divisi tersendiri, tapi bagaimana jika tidak?. Tentunya content creator, butuh alat bantu dalam pencarian ide.
Kebetulan, penulis punya daftar 7 Alat yang Wajib Diketahui oleh Content Creator dalam Mencari Ide.
Apa saja alat-alat tersebut?. Mari simak artikel ini hingga selesai.
1. Answerthepublic.com
Urutan pertama ada answerthepublic.com. Website ini bukanlah sembarang website. Sobat Teknik dapat menemukan banyak ide-ide konten dengan memasukan kata kunci saja.
Misal, Sobat Teknik memasukan kata kunci "Copywriting", website akan menampilkan 3 bagian ide untuk keyword tersebut. Yakni, ide berbentuk pertanyaan yang sering orang-orang tanyakan tentang copywriting, prepositions, dan comparisons. Selain bisa Sobat Teknik gunakan mencari ide konten, tapi sebagai ide dalam dunia marketing.
Baca juga: 7 Teknik Marketing yang Wajib Diketahui di Industri Kreatif.
2. Contentrow.com
Berikutnya ada Contentrow.com. Website ini cocok untuk landing page creator ataupun content writer. Sobat Teknik dapat mengecek kekuatan headline yang digunakan. Apakah sudah mencapai standar menarik atau belum.
Ditambah lagi, Contentrow.com memudahkan Sobat Teknik untuk menulis artikel yang menarik, enak dibaca dan minim typo. Contentrow.com ini versi low budget-nya Yoast SEO. Meski penulis yakin dengan versi Pro-nya, Contentrow.com akan jauh lebih powerful.
3. Tokboard.com
Siapa di antara Sobat Teknik yang suka bermain TikTok?. Jika iya, Sobat Teknik bisa membaca artikel di bawah ini terlebih dahulu.
Baca juga: 7 Tiktokers Indonesia yang Wajib di-Follow oleh Anak Teknik
Dari ketujuh Tiktokers tersebut mereka mempertimbangkan backsound yang bisa masuk ke deretan fyp. Lagu-lagu yang dipilih pastinya yang mudah masuk fyp. Dan untuk mencari lagu-lagu yang trending tersebut, Sobat Teknik, bisa menggunakan tokboard.
4. Google Trends
Sudah bukan rahasia lagi, bahwa Google terdepan dalam urusan digital, tidak terkecuali konten. Dengan Google Trends, Sobat Teknik dapat melacak perkembangan kata kunci dalam kurun waktu tertentu.
Sesuai dengan namanya, Sobat Teknik bisa menemukan pencarian apa yang sedang trend di Google.
5. Keywordtool.io
Selanjutnya ada Keywordtool.io. Alat ini bisa kamu gunakan untuk mencari keyword apa yang sedang trending di Twitter, Instagram, Google, Youtube, Amazon serta Play Store.
Penulis, juga sering menggunakan alat ini untuk mencari hashtags Instagram dengan jumlah tautan yang banyak. Pastinya memudahkan konten menjadi viral.
6. Semrush.com
Urutan keenam ada Semrush.com. Tools yang satu ini pastinya sudah tidak asing lagi bagi mereka yang bekerja di bidang konten digital. Dengan alat ini, Sobat Teknik dengan mudah menemukan ide-ide baru, mengenai keyword, persaingannya dalam SERP Google, dan mengetahui keyword yang digunakan oleh kompetitor.
Jarak keyword (kualitas keyword) yang kamu gunakan dengan kompetitor, research topics dan SEO Content Template dan lain-lain.
7. Colorpalettes.net
Terakhir adalah Colorpalettes.net. Website ini akan membantu Sobat Teknik mendapatkan ide perpaduan warna untuk konten grafis. Bahkan mungkin saja untuk konten video.
Itulah 7 alat yang bisa Sobat Teknik gunakan untuk mencari ide konten sosial media dan bagaimana bentuknya. Semoga artikel ini bermanfaat, dan baca juga artikel-artikel penulis lainnya di Blog Anakteknik.co.id.