Pengetahuan

7 Cara Belajar Revit Untuk Pemula di Bidang Struktural

Revit merupakan software aplikasi BIM yang dapat membantu pekerjaan struktual. Untuk itu, sebagai pemula perlu tahu tentang software Revit.

Ishak Okta Sagita20 Maret 2022

Revit adalah merupakan software aplikasi BIM yang berguna dalam pekerjaan struktural. Sangat cocok digunakan untuk pemula dan idaman para professional.

Tampilan antarmuka yang sederhana dan ramah pemula namun perlu waktu untuk menguasai software Revit. Salah satunya adalah proses mengubah cara berpikir dalam melihat gambar.

Belajar Autodesk Revit

autodesk revit

Seperti belajar software Autocad, tetap saja ada kekhawatiran dalam penggunan Revit. Namun jangan khawatir, kamu bisa belajar dan jadi ahli Revit dengan mengikuti tips belajar Revit untuk pemula berikut ini.

1. Membiasakan diri dengan gambar 3D

Hal pertama yang menyulitkan belajar Revit adalah membiasakan diri dengan gambar 3D. Masalah ini dialami oleh mahasiswa maupun professional ketika belajar gamber 3D.

Selama kuliah, mahasiswa teknik mendapatkan mata kuliah gambar teknik. Namun, gambar 2D Autocad lebih familiar daripada 3D. tak heran kalau transisi dari gambar 2D menuju 3D sangat susah.

Untuk mengatasinya, mulailah dari gambar-gambar sederhana. Kamu bisa mulai membuat proyek pilot sebagai media belajar. Setelah itu barulah mulai naik ke proyek yang lebih tinggi

2. Buatlah template Revit 

Kehadiran template sangat membantu pekerjaan desain konstruksi karena menghemat waktu. Oleh sebab itu, pekerjaan yang sifatnya sepele dan pengulangan bisa diatasi. 

Template Revit meliputi view templates, loaded families, defined setting, dan geometri yang bisa kau temukan di internet.

3. Pelajari tentang keyword shortcut

Tips lain untuk belajar Revit adalah tahu keyword shortcut Revit. Sebab, tuntutan pekerjaan sebagai BIM engineer memaksa mereka bekerja dengan efektif.

Mengetahui keyword shortcut membantu penggunaan Revit, serta dapat menjalankan banyak perintah sekaligus.

Selain itu, kamu bisa memodifikasi dan membuat perintah sendiri sesuai kebutuhan. Gak jauh beda dengan mengubah settingan PUBG supaya winner-winner chicken dinner.

4. Kenali perbedaan sheets dan views

Hal penting lainnya yang perlu diketahui adalah perbedaan sheets dan views

Views merupakan tampilan aktual dari permodelan Revit yang bisa ditaruh di satu lembar saja. Agar semua tampilan serasi, kamu harus menduplikasi agar bisa ditaruh di tempat yang baru. 

Terdapat tiga opsi view, yaitu

  • Duplicate view : menduplikat semua gambar objek yang dianggap bagian dari model.
  • Duplicate view with detailing : menduplikat semua item model dan detail. Setiap perubahan pada view baru maupun lama tidak mempengaruhi hal lain.
  • Duplicate as dependent : menduplikat view sama persis dengan yang terlihat. Setiap perubahaan pada view akan mempengaruh hal lainnya.

Bagiamana dengan sheets?

Sheets digunakan untuk mencetak (print) gambar sesuai ukuran kertas yang dinginkan. 

5. Pelajari kemampuan object selection

Salah satu masalah pemula yang sedang belajar Revit adalah melakukan kontrol dari objek yang mereka pilih dengan memakai mouse

Revit menawarkan berbagai metode yang bisa kamu gunakan. Salah satu tips yang paling berdampak adalah memanfaatkan dedicated tools yang ada di bagian kanan bawah layar. 

6. Modifikasi Revit family shortcut

Masalah lain seperti gak sengaja “klik dua kali” perlahan bisa mengganggu pekerjaan Revit. Insiden itu jika terjadi secara bekala bisa merusak alur kerjamu. 

Ada dua acara untuk mengatasi gangguan double click yaitu mengurangi kecepatan klik mouse. Mengurangi kecepatan klik mouse terbilang praktis karena pengaturannya dari mouse itu sendiri. Sedangkan cara kedua adalah dengan mengatur langsung dari Revit dengan mengunjungi user interface tab. 

7. Belajar dengan orang yang sudah berpengalaman

Belajar dari orang berpengalaman adalah jalan pintas untuk belajar, terkhusus belajar Revit. Mereka ini sudah melalui proses panjang yang gak mudah.

Selain ilmu, kamu belajar time manegenent pengerjaan Revit. Serta jangan lupakan membangun hubungan relasi. Bisa jadi kamu dapat proyek Revit di masa depan.

Ilmu, pengalaman, dan relasi semua ada di Introduction Revit For Structural Engineers. Selain Revit, masih ada online course Anak Teknik Indonesia untuk penunjang pekerjaan struktural. 

Share:

0 Komentar