Intan kasar tersusun dari karbon murni dan terbentuk selama ratusan hingga jutaan tahun. Karbon tersebut mendapatkan tekanan dan suhu tinggi dari dalam bumi.
Penggunaan intan di industri dimanfaatkan sebagai alat potong karena sifatnya yang keras. Sifatnya yang kuat dan tahan goresan pun membuat Intan menjadi bahan pembuatan kaca anti peluru.
Pada pembahasan ini, Anak Teknik akan membahas tentang intan kasar serta cara mengidentifikasinya.
Apa itu Intan Kasar
Intan kasar memiliki sifat istimewa karena memiliki faktor kekerasan 10. Dalam skala kekerasan Mohs, 10 termasuk paling tinggi.
Tidak hanya keras, Intan dapat mendispersikan cahaya sehingga penerapannya banyak dipakai di berbagai industri. Dispresi merupakan peristiwa penguraian cahaya putih menjadi cahaya monokromatik melalui proses pembiasan.
Karakteristik intan kasar
Intan memiliki karakteristis yang berbeda dari material lainnya, bukan sekadar keras saja. Karakteristik intan kasar adalah sebagai berikut.
Dispresi
Dispersi cahaya adalah proses penguraian cahaya putih menjadi cahaya pelangi melalui proses pembiasan. Cara ini dapat dilakukan dengan memutar intan di ruangan bercahaya. Ketika intan terkena cahaya, muncul cahaya berwarna akan yang terpantulkan dari nya.
Tingkat kekerasan
Selain dapat memantulkan cahaya, intan memiliki tingkat kekerasan paling tinggi. Menurut skala kekerasan mohs, Intan memiliki nilai 10. Angka tersebut jauh lebih tinggi daripada material lainnya.
Penyebab intan menjadi keras karena ikatan kovalen antara karbon penyusun struktur mineral intan yang kuat dan kokoh. Pada akhirnya, membuat intan menjadi material yang mahal dan sulit diperoleh.
Konduktivitas termal
Selain keras, ternyata intan merupakan konduktor panas yang baik. Nilai konduktivitas termal Intan adalah 3300 k (W/mK)-1.
Konduktivitas termal adalah kemampuan bahan untuk menghantarkan panas. Industri memanfaatkannya untuk menentukan komponen material dengan fungsi yang dibutuhkan.
Daya apung
Intan memiliki massa jenis 3,5-3,53 gram per centimeter kubik. Secara teoritis, Intan akan tenggelam di dalam karena perbedaan massa jenis.
Namun, terdapat beberapa intan yang dapat mengapung di air atau intan apung. Intan dapat mengapung karena mendapatkan zat lain seperti nitrogen atau oksigen.
Intan apung mengalami penurunan massa jenis sehingga membuatnya mudah mengapung di air. Sebagai informasi, massa jenis air adalah 1 gram per centimeter kubik.
Cara identifikasi batu intan
Banyaknya produk batu intan di pasaran memunculkan keraguan terkait keaslian produk. Namun, ada berbagai cara yang dapat dilakukan untuk mengidentifikasi batu intan.
Pengamatan
Cara paling mudah dengan mengamati sisi-sisi bagian atas batu intan. Intan asli memiliki empat sisi berbentuk persegi.
Selain itu, kamu dapat menggosok batu inten ke sebuah korundum, sejenis kristal linak. Jika muncul goresan pada korundum, maka benda itu adalah intan asli.
Pengujian
Kalau masih ragu dengan pengamatan, cobalah melakukan pengujian massa jenis material. Intan memiliki massa jenis sebesar 3,5-3,53 gram per centimeter kubik. Jika mendekati angka tersebut, dapat dikatakan intan asli.
Mula-mula, timbang batu intan menggunakan timbangan elektrik. Setelah mendapatkan nilai beratnya, hitung besaran volume dengan meletakkan di dalam cangkir berisi air di atas timbangan. Akur agar skalanya menjadi nol.
Kemudian, masukan intan ke dalamnya, kemudian catat hasilnya. Nantinya, bagi berat awal batu dengan volume terakhir. Hasil pembagian tersebut adalah nilai massa jenisnya.
Buku Material Teknik
Intan sendiri adalah material yang banyak dipakai oleh industri. Tingkat kekerasan, tingginya konduktivitas termal, dan kemampuan dispersi membuatnya banyak peminat.
Cara paling mudah dengan melakukan pengamatan dari sisi batu sampai pengujian untuk mendapatkan nilai massa jenis. Untuk hasil lebih baik datangkah ke tenaga ahli karena fasilitasnya lebih lengkap dan hasilnya presisi.
Buku Material Teknik dapat membuatmu memahami penggunaan material di industri dengan lebih komprehensif. Lengkap dengan pembahasan fundamental material teknik serta penerapannya. Dapatkan buku di anakteknik.co.id. Tapi sebelumnya, buat akun Anak Teknik terlebih dahulu supaya admin gampang bantuin kamu.