Pengetahuan

Peran Guru Terhadap Hasil Belajar Siswa

Guru adalah orang yang paling berjasa dalam mendidik dan membentuk perilaku anak

Mawarni29 Juli 2022

Peran guru sangat penting dalam dunia pendidikan dan pembelajaran di sekolah. Guru adalah orang paling dekat dengan siswa dalam pendidikan. Kehadiran guru faktor penentu keberhasilan siswa dalam menentukan tujuan dari pendidikan.

Guru PKn mengajarkan pendidikan kewarganegaraan supaya siswa memiliki perilaku dan budi pekerti yang baik untuk negaranya.

Pergaulan yang tanpa arah dan kurangnya sikap kasih sayang guru membuat ramaja masuk pergaulan negatif dan penurunan hasil belajar siswa. Kehadiran guru PKn dalam penting dalam mengarahkan siswa sesuai dengan tujuan pembelajaran.

Kepedulian kepada diri siswa agar mampu mengenal dan mencintai diri sendiri. Siswa akan mengetahui kekuatan dan kelemahan yang dimiliki. Kepedulian merupakan bentuk kasih sayang agar siswa memiliki ketahanan diri yang kokoh.

Kehidupan yang penuh kasih sayang melahirkan orang yang memiliki rasa tanggung jawab. Menjadi pribadi terbuka agar tercipta suasana yang rukun dan damai.

Fungsi kasih sayang menurut Sumartono

  1. Kasih sayang menyemburkan energi yang dahsyat
  2. Kasih sayang memperlakukan manusia sesuai kodratnya
  3. Kasih sayang menjadikan pribadi yang kuat
  4. Kasih sayang menjadikan hidup yang serasi

Faktor yang mempengaruhi perilaku siswa

Menurut Nana Syaodih Sukmadinata mengemukakan bahwa banyak faktor yang mempengaruhi perilaku individu. Umumnya bersumber dari dalam dirinya atau dari luar dirinya.

Pengertian hasil belajar

Menurut Djamarah, hasil belajar adalah prestasi yang diraih secara individu maupun kelompok. Hasil tidak akan terjadi selama orang tidak melakukan sesuatu.

Untuk menghasilkan prestasi dibutuhkan perjuangan dan pengorbanan. Hanya dengan kemauan yang tinggi dan rasa optimisme untuk mencapainya.

Menurut Suharsimi Arikunto, hasil belajar memperlihatkan perubahan yang dapat diamati dan diukur.

Dapat disimpulkan, hasil belajar merupakan hasil akhir proses pembelajaran individu yang meliputi aspek pengertian, pemahaman dan tingkah laku.

Metode pembelajaran

Metode pembelajaran adalah proses yang dilakukan untuk menyampaikan materi kepada siswa secara teratur.  Metode pembelajaran yang dilaksanakan harus sesuai dengan karakter seorang siswa.

Hal ini dilakukan agar siswa dapat belajar dengan baik dalam mengikuti proses belajar disekolah. Apabila metode yang diberikan tepat maka seorang siswa akan mudah untuk memahami materi yang disampaikan guru.

Fungsi dari metode pembelajaran ini adalah sebagai langkah -langkah untuk menerapkan proses pembelajaran. Dan juga menjadi alat untuk memotivasi siswa agar mereka memiliki keinginan untuk belajar.

Oleh karena itu, metode pembelajaran dapat disimpulkan sebagai alat untuk mencapai tujuan atau strategi pembelajaran agar siswa dapat belajar dengan baik.

Macam - macam metode pembelajaran

  1. Metode tanya jawab
  2. Metode diskusi
  3. Metode ceramah
  4. Metode role playing
  5. Metode pemecahan masalah
  6. Metode experiment
  7. Metode penugasan dan mind mapping
Share:

0 Komentar

Artikel Terkait