Partikel photon atau foton adalah salah satu board Internet of Things (IoT) yang lengkap dan menyediakan berbagai fitur. Particle Photon mengembangkan System on Chop (SoC). Perangkat keras ini menyediakan layanan cloud gratis, sehingga dapat mendukung untuk pengembangan berbagai project. termasuk pembaruan firmware nirkabel dan pengembangan melalui web atau software IDE.
Perbedaan utama particle photon dengan board Wifi lain Adalah dapat melakukan update berbasis cloud. Selain itu Particle Photon juga memiliki software mobile apps pada IoS dan Android. Papan ini didukung prosesor STM32F205 cortex M3 yang berbasis ARM dengan WiFi yang sudah terdapat dalam papan.
Spesifikasi Board Particle Photon
Cara Kerja Papan
Penggunaan particle photon sama dengan board mikrokontroler pada umumnya yaitu menghubungkannya dengan USB. Setelah dicolok maka LED indikator berfungsi sebagai informasi tentang mode perangkat. Saat terhubung dengan daya maka LED akan putih, hijau dan biru secara bergantian. LED berwarna biru akan berkedip. Jika tidak ada indikator LED yang berkedip biru maka Anda dapat menahan tombol setup.
Terdapat berbagai indikator dalam papan ini. LED berwarna biru dengan nyala redup berarti papan sudah terhubung dengan jaringan internet. Saat LED berwarna ungu maka papan sedang memperbarui firmware nya. Kode ini biasanya terdapat saat pertama kali menghubungkan papan dengan cloud. Pastikan menekan tombol setup kemudian melepaskannya saat LED ungu sudah berkedip. Kemudian LED hijau yang berkedip menunjukan papan yang mencari dan mencoba terhubung ke internet.
Koneksi dan update perintah dapat dilakukan menggunakan layanan cloud tanpa atasan koneksi manual seperti kabel untuk memberikan perintah yang baru.
Langkah selanjutnya adalah menghubungkan papan dengan internet, Langkah-langkahnya dapat dilakukan sebagai berikut :
- Kunjungi halaman setup.particle.io
- Klik tombol SETUP di papan
- Setelah menekan Next, Anda akan diberikan file (photonsetup.html)
- Buka file tersebut
- Menghubungkan Laptop atau PC dengan Papan dengan cara menghubungkan ke jaringan Bernama PHOTON-...
- Hubungkan dengan wifi Anda
- Ganti nama perangkat Anda
Koneksi Internet via SmartPhone
Kemudahan, Anda dapat menghubungkan papan particle photon lewat smartphone. Karena tidak menggunakan Laptop atau PC sebagai sumber daya, Anda dapat menggunakan baterai dengan menghubungkannya ke pin VIN.
Langkah pertama untuk koneksi internet via smartphone adalah mendownload aplikasi Particle IoT di Appstore atau playstore kemudian membuat akun. Klik ikon tambah perangkat, kemudian ikuti instruksi untuk menyambungkan papan dengan WiFi. Perangkat dapat menyimpan hingga 5 jaringan WiFi.
Untuk website resmi dari particle photon Anda dapat mengunjungi https://docs.particle.io/