Pengetahuan

Mengapa Transistor Penting Dalam Elektronika?

Pernah tahu kenapa transistor menjadi sangat penting dalam bidang elektronika?

Apakah ada di antara Anda yang mengetahui tentang transistor? Kebanyakan anak elektro pasti tahu lah ya, apalagi yang berkaitan dengan arus lemah.

Namun, bagi sebagian orang, nama transistor pastinya cukup asing juga. Wajar sih, karena jarang sekali ada materi SMA yang membahas soal komponen satu ini. Dan jika di perkuliahan tidak membahas elektronika, benda satu ini pasti tidak akan dibahas.

Sederhananya, transistor adalah sebuah perangkat keras dalam elektronika, yang terdiri dari 3 kaki. Ketiga kaki tersebut bernama Emitter, Collector, dan Base pada tipe BJT, dan Gate, Drain, Source pada tipe FET. Secara umum, lebih sering dikenal adalah tipe PNP dan NPN pada transistor bertipe BJT. 

Transistor BJT. Source gambar : (walmartimages.com)

Nah, kembali lagi ke pertanyaan yang ada pada judul, "Mengapa Transistor Penting dalam Elektronika?".

Sederhananya, karena transistor ini bisa menggantikan fungsi switch, serta dapat meng-amplify (memperkuat) sinyal elektrik, dan juga dasar terciptanya logic gates pada rangkaian elektronika.

Ketiga fungsi ini menjadi fondasi yang dipakai para teknisi elektronik di dunia untuk menciptakan teknologi yang bisa kita rasakan sekarang ini.

simbol gerbang logika
Logic Gate. Source gambar

Mengapa ketiga prinsip tadi merupakan dasar dari elektronika? Karena, untuk melakukan otomatisasi, logic gate sangatlah diperlukan. Logic gate berlaku selayaknya neuron yang ada pada otak. Sehingga, dengan menggunakan transistor dan membangun logic gate, kita bisa melakukan komputasi ataupun otomatisasi dan kontrol pada rangkaian elektronika. 

Kemampuan menggantikan switch pada transistor, membuat rangkaian kita menjadi jauh lebih ringkas. Hal-hal seperti ini tentunya memungkinkan kita untuk merangkai rangkaian yang kompleks tanpa mengambil space yang terlampau besar. Sehingga, manipulasi-manipulasi pada rangkaian elektronika yang ada saat ini, dimulai dengan ditemukannya transistor. 

Ilustrasi Neuron. Source gambar

Dengan pemakaian transistor, kita bisa membangun chip komputer dengan kemampuan komputasi luar biasa. Kemampuan seperti ini sangatlah dibutuhkan untuk memecahkan banyak masalah di era digital ini. Sehingga, bukan hanya penting untuk rangkaian elektronika, rangkaian komputer dan pembuatan microchip pun sangat membutuhkan transistor.

Transistor pada microchip dibandingkan dengan jarum. Source gambar

Jadi itulah beberapa jawaban yang menjelaskan kenapa transistor menjadi penting dalam rangkaian elektronika. Selain mengefisienkan space, memungkinkan membangun logic gate dan menggantikan switch. Selain itu, transistor bisa menguatkan sinyal elektrik yang biasanya dikirimkan sangat lemah menjadi jauh lebih besar. Hal ini tentunya sangat menguntungkan bagi para teknisi di bidang elektronika.

Share:

0 Komentar