Teknologi

5 AI Untuk Mempermudah Tugas Kamu!

AI atau Artificial Intelligence merupakan suatu program komputer yang dirancang untuk meniru kecerdasan manusia, seperti pembelajaran, pemecahan masalah, dan pengenalan pola.

Afifah Julianda putri16 Agustus 2023

Perkembangan teknologi saat ini harus kamu manfaatkan dengan bijak, contohnya beberapa website AI yang tersedia. Kamu perlu tahu bahwa AI atau kecerdasan buatan ini dapat membantu kamu dalam menjalankan tugas sehari-hari bahkan hasilnya pun lebih akurat daripada yang dapat manusia biasa kerjakan. Disini aku mau kasih penjelasan mengenai website AI serta fungsinya untuk mempermudah tugas kuliah kamu, simak baik-baik ya sobat mahasiswa!

Humata.ai

Jika kamu sedang lelah atau malas membaca jurnal secara menyeluruh, maka Humata.ai lah jawabannya. Website satu ini dapat membantu kamu untuk merangkum jurnal yang kamu inginkan, kamu hanya perlu memasukkan file dan menulis apa yang kamu inginkan disana dan dokumen jurnal kamu pun akan segera di proses.

Bukan hanya cepat tapi juga akurat, bahkan kamu bisa merubah format penulisan seperti yang kamu inginkan melalui website satu ini. Sangat membantu untuk kamu yang sedang memiliki banyak tugas.

Perplexity

Selanjutnya ada Perplexity, AI yang mampu memberikan sejuta informasi beserta referensinya yang sangat akurat. AI ini dapat kamu gunakan saat mengerjakan jurnal untuk mencari sebuah referensi ataupun sekedar mencari informasi dari sebuah kata atau kalimat yang diikuti dengan bukti yang kuat. Dengan begitu, kamu tidak perlu lagi repot-repot mencari darimana datangnya informasi tersebut.

DeepL

AI satu ini menyediakan terjemahan yang pastinya dapat di andalkan, bukan hanya sebuah kata atau kalimat tapi AI satu ini dapat menerjemah suatu dokumen kedalam bahasa yang kalian inginkan. AI ini sangat cocok untuk kamu yang memiliki modul ber bahasa inggris namun tidak bisa memahaminya dengan baik, jadi kamu tidak perlu repot-repot untuk menerjemahkannya satu persatu.

Ask your PDF

Sesuai dengan namanya, Ask your PDF dapat menjawab pertanyaan kamu sesuai dengan dokumen yang sebelumnya sudah kamu lampirkan. Kamu bisa bertanya seperti kesimpulan dari dokumen tersebut, peristiwa atau hal penting apa yang terjadi, latar belakang, dan lain sebagainya. Dengan website ini kamu tidak perlu capek-capek untuk membacanya secara keseluruhan dan pastinya kamu bisa menghemat waktu lebih banyak.

QuillBot

Selanjutnya ada AI yang tidak kalah penting, yaitu QuillBot yang berguna untuk  memparafrase kalimat dalam Bahasa Inggris. Dengan QuillBot kamu dapat memperbaiki tata bahasa, mempersingkat atau meringkas kalimat panjang, menambah jumlah kalimat, membuat kata yang lebih kreatif sesuai dengan yang kalian inginkan, dan terakhir untuk menghindari sebuah plagiarisme.

Bagaimana apakah kamu sudah mencoba beberapa AI diatas? Dengan bantuan mereka dijamin tugas kuliah kamu akan selesai dengan cepat loh sobat mahasiswa. Jika kamu ingin tips lainnya silahkan mampir pada profil akun ini, terimakasih dan semangat selalu!

Share:

0 Komentar