Banyak sekali di antara kita yang jarang mau menulis. Meskipun, dosen sudah menyuruh kita untuk membuat paper ilmiah dan lainnya, skill ini jarang mau dikembangkan oleh kebanyakan anak teknik. Padahal, skill ini cukup penting, baik di ranah akademis maupun di ranah industri.
Sepengamatan saya pribadi, banyak yang enggan menulis karena berpikir bahwa hal ini bukanlah sebuah ketrampilan yang harus dipelajari oleh anak teknik. Lebih baik belajar menyolder, menyemen, merakit gear box dan masih banyak lainnya.
Memang sih tidak salah. Tetapi perlu diketahui juga, bahwa menulis sebenarnya bukanlah keterampilan khusus yang harus dimiliki oleh satu jurusan tertentu. Menulis adalah keterampilan dasar untuk orang yang sedang menempuh suatu jenjang pendidikan.
Sebenarnya selain keperluan tadi, ada juga beberapa hal penting yang menyebabkan mengapa kita semua harus bisa menulis dengan baik. Hal ini munri berdasarkan pengamatan saya pribadi berdasarkan beberapa artikel yang pernah saya baca.
1. Menulis mempermudah kita untuk memberikan pemikiran kita
Berapa banyak di antara kita yang sering disuruh untuk merevisi hasil penelitian kita atau paper kita? Pastinya banyak banget ya. Bisa jadi, masalah utamanya bukan terdapat dalam materi yang dituliskan. Melainkan masalahnya ada pada sistem penulisan kita sendiri yang tidak runtut dan terstruktur.
Dengan memiliki skill menulis yang baik, kita akan mudah untuk menjelaskan suatu peristiwa secara strtuktur. Mulai dari latar belakang, dasar teori, dan segala macamnya, pasti dapat kita jelaskan dengan baik.
Serta hal-hal yang akan kita jelaskan di dalam paper ilmiah tersebut kemungkinan besar tidak akan overlapping sehingga tidak membuat pembaca menjadi bingung mengenai hal yang sedang dibahas.
2. Menulis penting untuk melatih ketelitian kita
Menulis adalah salah satu cara untuk melatih ketelitian kita. Banyak perintilan-perintilan kecil dalam dunia teknik yang membutuhkan ketelitian ekstra untuk mengeceknya. Jangan lupa coding pun membutuhkan skill ini. Maka untuk melatih kebiasaan teliti tersebut, dapat kita mulai dari menulis.
Menulis yang dilakukan secara serius akan membuat diri kita lebih mudah untuk me-recognize adanya kesalahan-kesalahan dalam segenap tulisan yang kita perbuat. Skill ini akan dapat berguna misalnya saat kita melakukan wiring atau coding.
Karena sebenarnya ada suatu pola yang sama antara wiring, coding, dan menulis, yaitu membaca apa yang telah kita lakukan secara satu per satu.
3. Menulis adalah keterampilan yang akan terpakai di dunia manapun
Menulis akan selalu terpakai di bidang apa saja. Sebagai contoh di dalam dunia pekerjaan, anda tetap sesekali harus menulis dan menjelaskan sesuatu. Memang kebanyakan melalui sketsa lewat aplikasi CAD dan semacamnya.
Akan tetapi, untuk menjelaskan kepada orang "awam" anda tetap butuh menulis. Entah itu bentuknya dalam powerpoint ataupun dalam bentuk laporan.
Hal ini tentunya akan sangat terbantu jikalau anda memiliki skill menulis yang baik. Kata-kata yang efisien dan lugas akan sangat dibutuhkan untuk meyakinkan klien dan orang "awam" tadi. Belum lagi jikalau anda memiliki skill tambahan seperti public speaking, komunikasi, serta presentasi yang baik.
Dan sebenarnya masih banyak lagi manfaat dari menulis yang bisa didapat oleh anak teknik. Seperti mencari pendapatan sampingan, menjadi konten kreator di sosial media ataupun platform blog, dsb.
Belum lagi jikalau memang ingin menjadi pengajar atau periset, tentunya keterampilan menulis akan sangat membantu ketika menyusun hal-hal seperti skripsi, disertasi, thesis dan lainnya.